POTRE KONING & GOA MUSTAJAB
Jumat, Agustus 3
Tambah Komentar
Bondowoso memiliki banyak tempat destinasi alam yang tersembunyi, salah satunya adalah wisata alam Potre Koneng dan Goa Mustajab yang mulai menyedot perhatian para wisatawan. Wisata alam yang mengandalkan view alam terbuka ini terletak di Desa sumber Canting Kecamatan Wringin, Bondowoso. Sebuah wisata diperbukitan yang memiliki keindahan alam beserta gerombolan kera yang bermain diranting pepohonan sekitar, membuat pengunjung betah ditempat wisata ini.
Tempat ini tak jauh dari tempat wisata arak-arak Bondowoso, dan wisata ini juga memiliki pemandangan yang tak kalah bagusnya dari wisata arak-arak Bondowoso, pasalnya kedua wisata ini terletak di Jalur yang sama. Para wisatawan bisa beristirahat sekaligus menikmati pemandangan laut, air terjun, dan pegunungan dalam satu pandangan. Berbeda dengan tempat wisata alam yang berada di arak-arak bondowoso, di tempat ini para pengunjung lebih bebas menikmati suguhan pemandangan deretan bukit pegunungan Argopuro. Karena tempatnya yang lebih luas dan lebih leluasa menikmati dari berbagai sudut di puncak gunung arak-arak ini. Tepat di celah lereng terdapat air terjun dan sebuah goa yang dinamakan "Goa Mustajab" sehingga menambah keindahan destinasi wisata Potre Koning ini.
Goa Mustajab |
Selain dapat menikmati berbagai pemandangan alam dalam satu pandangan, ditempat wisata alam ini juga banyak digunakan sebagai tempat pengambilan gambar untuk acara tertentu, misalnya untuk foto pre wedding atau untuk sekedar mengabadikan momen ditempat ini. Selain memiliki latar pemandangan alam yang indah dan luas, photographer juga bisa mengambil gambar dari segala sudut. Mulai dari latar pemandangan alam air terjun, pegunungan, goa, bahkan pepohonan hijau sampai pepohonan yang mengeringpun ada ditempat ini.
Namun sayangnya, fasilitas yang terdapat pada wisata alam ini belum sepenuhnya memadai seperti pada wisata alam arak-arak bondowoso, karena wisata alam juga memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Diwisata alam ini, pengunjung dapat berjalan jauh maupun menggunakan sepeda motor mereka untuk sekedar keliling menyisiri keindahan alam dan kesejukan yang disajikan oleh wisata alam Potri Koning; Goa Mustajab ini.
Menurut masyarakat sekitar wisata alam ini, dinamakan potri koning atau putri kuning, karena konon dipuncak ini merupakan kraton seorang putri cantik yang tinggal sendiri. Sang putri hanya keluar istana hanya untuk mandi di air terjun. Masyarakat Bondowoso wajib bangga memiliki banyak wisata alam dan melestarikan wisata yang ada serta menjaga tempat dan cerita yang ada didalamnya. Kesadaran bantuan dari pemerintah untuk melengkapi sarana dan prasarana untuk mengambangkan potensi wisata alam ini sangat dibutuhkan bagi masyarakat untuk mengelola wisata alam dengan baik di kota Bondosowo.
Yuk... jangan lewatkan review tempat-tempat yang indah dikota Bondowoso...
Latar Pemandangan di Wisata Potre Koning & Gua Mustajab |
Belum ada Komentar untuk "POTRE KONING & GOA MUSTAJAB"
Posting Komentar
Silahkan berkomentar dengan sopan. Komentar berisi link aktif, promosi dan spam akan terhapus secara otomatis.